Merk: Honda
Model: Stream 1.7
Transmisi: Manual
Tahun Pembuatan: 2005
Harga Baru (pada saat punya/tes): +/- 230 juta
Harga Second (pada saat penulisan ulasan): +/- 165 jutaan
Spesifikasi Kendaraan:
1671 cc 7-seater FWD 4-silinder ABS kompresi: 9,8:1 i-Vtec Immobilizer EBD 153 BHP
Max power: 125.00 PS (92 kW or 123 HP)
Max torque: 154.00 Nm (15.7 kgf-m or 113.6 ft.lbs)
Ulasan:
Stream muncul di Indonesia sekitar tahun 2001-2005, Stream tahun 2005 hadir dengan desain lampu depan yang unik, dan lebih bernuansa sporty. Honda Stream keluaran 2005 hadir dengan 2 transmisi otomatis 5 percepatan serta manual 6 percepatan. hadir dengan isi silinder 1.7 serta 2.0.
Salah satu hal yang paling menakjubkan dari Honda Stream adalah gear shiftnya yang lembut, perpindahan gigi terasa lembut baik 1-2, 2-1, dst. Terasa sangat lembut ketika melakukan perpindahan gigi.
Sudah dilengkapi dengan fitur keamanan Immobilizer, serta sistem pengereman sudah menerapkan ABS(anti-Lock Brake System) serta EBD.
Konsumsi BBM yang cukup irit 1:9 untuk ukuran dalam kota, 1:11 untuk luar kota. FC ini tergantung Driving Style sang pengemudi, paling hemat FC Honda Stream +/- 1:12 sedangkan terboros kisaran 1:7.
Dengan tingkat kompresi +/- 9,8-10:1 dianjurkan Honda Stream diisikan Pertamax, walau memang diisi dengan Premium tidak jadi masalah(tergantung pemilik).
Bukan ide yang baik untuk menampung penuh 7 orang dewasa karena jok baris ketiga terasa sempit untuk ukuran orang dewasa, jok baris ketiga memang terlihat optional. Space yang diberikan untuk jok baris ketiga sangat sempit, kenyamanan penumpang baris terakhir seakan terganggu.
Aura sporty terpancar dari mobil rilisan Honda ini. Dengan diameter velg sebsar +/- 17 inchi menjadikan mobil ini terdepan untuk urusan tampilan MPV.
MPV yang cukup tangguh. Dengan akselerasi yang cukup baik, serta handling yang mumpuni Stream sangat nyaman dikendarai. Kesan ergonomis dengan posisi duduk yang nyaman serta Gear Shift Knob yang mudah dijangkau(model menempel pada Dashboard). Dengan model Gear Shift Knob yang menempel pada Dashboard, sehingga masih tersedia tempat untuk anda menaruh barang2 di lantai antara kursi depan pengemudi dan kursi depan penumpang.
Positif:
- Interior nuansa eropa
- desain eksterior yang impresif
- akselerasi yang baik
- Perpindahan gigi yang lembut
- FC yang tergolong irit
- sporty look
- Resale value
- handling
- kabin depan yang ergonomis
Negatif:
- Peredaman kabin kurang baik
- body roll + 80 kpj
- Single blower AC
- Hidung depan tidak terlihat
- FWD (kurang cocok di Indonesia)
- Leg room jok baris ketiga terasa sempit
- harga second yang tergolong mahal(seharga mobil baru Nissan GL)
Ringkasan:
Kesan sporty terpancar dari small MPV ini, dengan desain interior nuansa eropa dengan balutan kulit berkualitas.
Fuel consumption yang irit 1:9 dalam kota, 1:11-12 luar kota
Peredaman mesin kurang baik, suara mesin masih terdengar jelas ke dalam kabin.
Masalah pada kaki2 depan Stream sering muncul karena Stream berpenggerak roda depan (Front Wheel Drive), lebih tidak tahan akan goncangan/massa yang berlebihan. CMIIW
Leg room yang sempit pada jok baris ketiga, untuk ukuran orang dewasa +/- 170 cm, menjadi kelemahan Honda Stream. Harga second-nya masih terlalu mahal, masih seharga Nissan GL baru.
Pendapat pribadi (subjective):
Merupakan small MPV yang tidak buruk pada jamannya. Honda Stream hadir dengan kesan MPV bernuansa sporty nan elegan dengan balutan interior kualitas cukup baik, menjadi daya tarik tersendiri bagi beberapa orang, tapi bagi sebagian orang mobil ini kurang bisa mengambil hati pemiliknya. Tapi, bagi anda yang mencari mobil dengan teknologi yang mumpuni pada tahun itu (2005) Stream merupakan pilihan yang cocok, dengan dukungan i-Vtec sehingga efektifitas konsumsi bahan bakar bisa maksimal, serta sudah ditanamkannya sistem pengereman ABS(anti-lock Brake System) menjadikan kenyaman dalam berkendaraan meskipun dipacu kencang.
Untuk sektor Interior sepertinya tidak perlu ada perombakan, cuman saran saya sedikit ditambahkan sistem audio tambahan, walau sesungguhnya standard pabrik/bawaan pabrik kualitas audio Honda Stream cukup menjanjikan.
Untuk mempercantik eksterior, bisa menambahkan bodykit keluaran mugen(tuner asli honda) semakin menambah kentalnya nuansa sporty, dengan balutan ring 18" sudah cukup menambah kesan sporty Stream anda. Anda juga bisa menambahkan peredam mesin, sehingga suara mesin tidak masuk ke kabin, semakin menambah kenyamanan anad berkendara.
Kalo saya bisa mendeskripsikan Stream adalah:"A Sport MPV with an Easy way to drive"
note: kalau ada review yang kurang berkenan tolong dikoreksi dengan bahasa yang baik. kalau mau ada tambahan silakan ditambahkan, terbuka untuk semua orang. Trims
0 komentar:
Posting Komentar